Kamis, 24 Februari 2011

RM BAROKAH – WIRADESA, PEKALONGAN


RM BAROKAH – WIRADESA, PEKALONGAN
Jl. Raya Wiradesa 4 deket Pasar, (0285) 4417025 / 7985385

Menu: Sate Hotplate, Pecel Kembang Turi, Sate Kambing/Sapi/Ayam, Ayam Goreng/Bakar/Opor, Gule Kambing/Gule Tulang, Sop Buntut, Sop Kikil, SOP SEPATU, Sayur Asem, Sambel Lalap, Tea Poci, Nasi Ramesan



RM Barokah yang terkenal dengan Nasi Pecel Turi dan Sate Kambingnya, lokasi kalau dr arah Semarang setelah Kota Pekalongan di kiri jalan setelah perempatan Pasar Wiradesa. Berhubung sudah agak kesiangan, sekitar jam 1.30 banyak makanannya yang udah abis, termasuk Pecel Kembang Turinya, weeh padahal saya ngincer itu je, kan enak banget siang-siang panas gini makan pecel kembang turi yang krenyes2 seger.

Dari menu yang ada akhirnya kita mesen Sate Sapi dan Nasi Rames isi Cumi Tinta, kering tempe dan acar sayur kuning. Nasi Rames saya sedap betul lauknya, sepia di nero alis tinta cuminya menginfuse buli-bulir nasi menjadikannya hitam legamm dengan aroma laut yang khas dan rasa yang laut banget, ditambah tekstur kriuk2 kering temped an krenyes2nya acar nan segar. Untuk Sate Sapi, per porsi ternyata berisi 5 tusuk, disajikan diatas hotplate. Bumbunya juga unik kubangan kecap manis dengan seonggok pasta kacang dikelilingi irisan bawang merah dan juring-juring tomat. Untuk daging satenya terasa dimarinade dgn ketumbar, lada dan kecap manis, legit dan berempah, tambah enak setelah dicolekin ke bumbunya. Bumbu ini boleh dibilang banci, kacang enggak kecap enggak tapi disitu istimewanya, pasta kacang yang chunky keset berpadu dgn kelegitan kecap dalam komposisi yang seimbang menambah asik rasa satenya yang memang sudah enak.

Tempatnya sederhana tapi bersih dan bagus serpisnya, ada meja2 makan atau makan di konter laksana di warteg, parkiran terbatas hanya untuk sekitar 4-5 mobil (di pinggir jalan).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...